cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. aceh besar,
Aceh
INDONESIA
Jurnal Teknik Sipil
ISSN : 20889321     EISSN : 25025295     DOI : -
Core Subject : Engineering,
Jurnal Teknik Sipil merupakan jurnal terbitan berkala ilmiah yang diterbitkan oleh Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala, dengan frekuensi penerbitan 3 edisi pertahun, yaitu Januari, Mei, dan September. Jurnal Teknik Sipil telah terbit sejak tahun 2011, dengan edisi pertama Volume 1, Nomor 1, September 2011. Hingga saat ini Jurnal Teknik Sipil telah menerbitkan 6 Volume, dan 1 Volume Special Issue. Untuk Volume 7, Jurnal Teknik Sipil akan terbit 2 kali setahun, yaitu Mei dan Oktober.
Arjuna Subject : -
Articles 21 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 3 (2018): Volume 1 Special Issue, Nomor 3, Januari 2018" : 21 Documents clear
HUBUNGAN EMPIRIS DAYA DUKUNG TANAH DASAR MENGUNAKAN ALAT DYNAMIC CONE PENETROMETER (DCP) DAN CALIFORNIA BEARING RATIO (CBR) RENDAMAN UNTUK DISAIN TEBAL PERKERASAN LENTUR JALAN RAYA Burhanuddin Burhanuddin; Junaidi Junaidi
JURNAL TEKNIK SIPIL Vol 1, No 3 (2018): Volume 1 Special Issue, Nomor 3, Januari 2018
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (181.804 KB) | DOI: 10.24815/jts.v1i3.9994

Abstract

Abstract: Subsoil (sub grade) is the lowest layer in highway construction. The reliability of the pavement thickness design is highly dependent on the accuracy of the carrying capacity of the ground. The carrying capacity of the foundation soil known in the value of California Bearing Ratio (CBR) can be determined by Dynamic Cone Penetrometer (DCP) equipment. The working principle of DCP is very simple and economical in the field. However, since 2013 the Ministry of Public Works has issued a 2013 Pavement Design Destruction Manual (MDP) which requires the use of CBR values from laboratory test results with 4 day immersion samples. The problem that occurs is the time and cost of testing the sample. CBR immersion with 4 days of immersion will take longer. The cost of sampling, sample preparation and sample testing are also more expensive than testing with DCP tools. With this background, this study aims to find an empirical relationship between the value of ground support capacity (CBR) of both tools (DCP and CBR immersion). This research is a preliminary study of Road Laboratory of Faculty of Engineering Unsyiah and is expected to be developed by multiplying future research samples for more precise results. Empirical values obtained after the research is: CBR Dcp = 1.083 + (0.347 x CBR Lab) Abstrak: Tanah dasar (sub grade) merupakan lapisan terbawah pada konstruksi jalan raya. Kehandalan disain tebal perkerasan sangat tergantung pada keakuratan nilai daya dukung tanah dasar. Daya dukung tanah dasar yang dikenal dalam nilai California Bearing Ratio (CBR) dapat ditentukan dengan peralatan Dynamic Cone Penetrometer (DCP). Prinsip kerja DCP sangat sederhana dan ekonomis dilakukan di lapangan. Namun, sejak tahun 2013 Kementerian Pekerjaan Umum mengeluarkan Manual Disain Tebal Perkerasan (MDP) 2013 yang menyaratkan penggunaan nilai CBR dari hasil uji laboratorium dengan sampel rendaman 4 hari. Permasalahan yang terjadi adalah waktu dan biaya pengujian sampel. CBR rendaman dengan 4 hari perendaman akan memakan waktu yang lebih lama. Biaya pengambilan sampel, penyiapan sampel dan pengujian sampel juga lebih mahal dibandingkan dengan pengujian dengan alat DCP. Dengan latar belakang tersebut, maka penelitian ini bertujuan untuk mencari hubungan secara empiris antara nilai daya dukung tanah dasar (CBR) dari kedua alat tersebut (DCP dan CBR rendaman). Penelitian ini merupakan studi awal dari Laboratorium Jalan Raya Fakultas Teknik Unsyiah dan diharapkan dapat dikembangkan dengan memperbanyak sampel penelitian dimasa mendatang untuk hasil yang lebih presisi.  Nilai empiris yang didapatkan setelah dilakukan Penelitian adalah : CBR Dcp = 1.083 + (0.347 x CBR Lab)
KAJIAN BEBAN AKTUAL KENDARAAN PADA KONSTRUKSI JALAN MENGGUNAKAN WEIGH IN MOTION (WIM) Rita Martina; Sofyan M. Saleh; Muhammad Isya
JURNAL TEKNIK SIPIL Vol 1, No 3 (2018): Volume 1 Special Issue, Nomor 3, Januari 2018
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1310.463 KB) | DOI: 10.24815/jts.v1i3.10029

Abstract

Abstract: Road infrastructure plays an important role as land transportation in Aceh. The transport mobility in Aceh province west coast highway kept increase every year. So that, the construction of the road had got load (traffic volume and axle load) increased every time. The addition of traffic load caused the level of damage to the road construction was increasing. Early damage can happen immediately, if the load exceeded the standard load plan. So that needed to be examined to the weight of the vehicle on the construction of theAceh province west coast highway by using Weigh In Motion (WIM). The goal is to identify the actual condition of the vehicle burden on the construction of roads (traffic volume and axle load) which occurred on roads Bts. Kota Banda Aceh-Aceh Barat and to reviewgovernment policy to the road maintenance management and to instruct management of road infrastructure maintenance. This studywas located at Simpang Rima point. The research method was descriptive- analysis, Weigh In Motion was used as the primary means of data collection. The data measured by WIM, including the data types of vehicles, speed, vehicle length, weight and configuration of the vehicle wheelbase. The data was analyzed to obtain the value of Destroyer Road factor (Vehicle Damage Factor - VDF) of each type of vehicle. From the results of flattenering during the measurement of axis load it was obtained the average of Equivalent Standard Axles (ESA) factor of each type of vehicle for each road was being reviewed. Results of this study are indicative of the occurrence of overloading the vehicle 2-axis and 3-axis truck type. It indicated that the direction of road maintenance was appropriate with the direction of government policy. The Value of International Roughness Index (IRI) are in the good category is between 4- 8, precisely 5.03. While the value of Surface Distress Index (SDI) was less than 50 m / km.Abstrak: Infrastruktur jalan memegang peranan penting sebagai prasarana transportasi darat di Aceh. Mobilitas arus transportasi lintas Barat Provinsi Aceh terus meningkat tiap tahunnya. Sehingga konstruksi jalan dari waktu ke waktu mengalami pembebanan (volume lalulintas dan beban sumbu) yang terus meningkat. Penambahan beban lalulintas mengakibatkan tingkat kerusakan terhadap konstruksi jalan semakin meningkat. Kerusakan dini dengan segera dapat terjadi, apabila beban lalulintas melebihi beban standar rencana. Sehingga perlu dilakukan kajian terhadap beban kendaraan pada konstruksi jalan lintas Barat Provinsi Aceh menggunakan Weigh In Motion(WIM). Tujuannya untuk mengidentifikasi kondisi aktual beban kendaraan pada konstruksi jalan (volume lalulintas dan beban sumbu) yang terjadi pada ruas jalan Bts. Kota Banda Aceh-Aceh Barat dan mengkaji kebijakan pemerintah terhadap manajemen pemeliaraan jalan serta mengarahkan manajemen pemeliharaan infrastruktur jalan. Penelitian iniberlokasi pada ruas jalan titik Simpang Rima. Metode penelitian adalah analisis deskriptif, Weigh In Motion digunakan sebagai alat pengumpulan data primer. Data yang diukur oleh WIM antara lain data jenis kendaraan, kecepatan, panjang kendaraan, konfigurasi berat dan jarak sumbu kendaraan. Data yang diperoleh kemudian dianalisis untuk memperoleh nilai Faktor Perusak Jalan (Vehicle Damage Factor – VDF) dari tiap jenis kendaraan. Dari hasil perataan selama pengukuran beban sumbu diperoleh faktor Equivalent Standard Axle (ESA) rata-rata dari setiap jenis kendaraan untuk masing-masing ruas jalan yang ditinjau. Hasil penelitian ini adalah indikasi terjadinya overloading pada kendaraan jenis truk 2 sumbu dan 3 sumbu.Hal ini mengindikasikan bahwa arahan pemeliharaan jalanadalah pemeliharaan rutin telah sesuai dengan arahan kebijakan pemerintah. Nilai International Roughness Index (IRI) berada pada kategori baik yaitu antara 4-8, tepatnya dengan nilai 5,03. Sedangkan nilai Surface Distress Index (SDI) lebih kurang dari 50 m/km.
KARAKTERISTIK CAMPURAN AC-WC MENGGUNAKAN AGREGAT SIMEULUE DENGAN VARIASI ASPAL RETONA BLEND 55 DAN ASPAL PENETRASI 60/70 Firdaus Firdaus; Yuhanis Yunus; Muhammad Isya
JURNAL TEKNIK SIPIL Vol 1, No 3 (2018): Volume 1 Special Issue, Nomor 3, Januari 2018
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (261.875 KB) | DOI: 10.24815/jts.v1i3.9999

Abstract

Abstract: Asphalt concrete pavement is depend on the type and composition of aggregate, asphalt, and filler being used. In this study, the aggregate used was an aggregate of Simeulue Island. In this Regency are difficult to find enough hard aggregate because the majority of the rocks there come from the process of particles mineral deposition, rest of the animals and plants which are found in the River (Aribowo, 2014). This research was conducted to find out the level of asphalt mixtures resistance using Simeulue aggregate with asphalt variation percentage of retona blend 55 and pen. 60/70 as a binder. This research begins with an examination of the physical properties of asphalt and aggregate next manufactured specimens based on gradations planning to determine of optimum asphalt content (OAC) with the overlapping method. From the results obtained, the elongation and flakiness index value did not meet the required specifications, those were 35.27% and 14.38%. The soundness aggregate against of Sodium and Magnesium sulfate (Mg2SO4) = 26.43% where is the maximum value required 12%. Aggregate wear value still meets the requirement, that was 23.84% 40%. OAC for AC-WC mixture using 100% RB, 100% Pen, 80% RB/ 20% Pen, 65% RB/ 35% Pen, 50% RB/ 50% Pen. was in the amount of 6.18%; 6.37%; 6.20%; 6.06% and 6.06%. From the Marshall test results in every OAC for all variations of immersion, showed the stability value using RB higher than by using Pen. 60/70. This was because asphalt RB can tie the Simeulue aggregate well compared to asphalt Pen. 60/70. The flow value was higher than the asphalt RB. VIM and MQ value at all immersion variation, using asphalt RB were higher than by using asphalt Pen. The durability value in all types of AC-WC mixture still meets the requirements of the Dept. PU (2010) ≥ 90%. While the durability value of 48-hour immersion already is under 90%.Abstrak: Perkerasan beton aspal sangat tergantung pada jenis dan komposisi agregat, aspal serta filler yang digunakan. Penelitian ini menggunakan agregat dari Kabupaten Simeulue. Pada Kabupaten ini sulit ditemukan agregat yang cukup keras karena mayoritas batuan yang ada berasal dari proses pengendapan partikel mineral, sisa hewan dan tanaman yang terdapat di sungai dan memiliki nilai pelapukan yang tinggi (Aribowo, 2014). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui tingkat ketahanan agregat Simeulue dengan variasi persentase aspal retona blend 55 dan aspal penetrasi 60/70 sebagai bahan pengikat dengan harapan dapat menghasilkan perkerasan yang lebih baik. Penelitian ini diawali dengan pemeriksaan sifat fisis aspal dan agregat selanjutnya dilakukan pembuatan benda uji berdasarkan gradasi rencana untuk menentukan kadar aspal optimum (KAO) dengan metode overlapping. Dari hasil penelitian agregat diperoleh nilai indeks kepipihan dan kelonjongan tidak memenuhi syarat yaitu sebesar 35,27% dan 14,38%. Kekekalan bentuk agregat terhadap larutan NaCl dan MgSO4 = 26,43% dimana nilai yang disyaratkan maksimal 12%. Untuk nilai keausan agregat masih memenuhi syarat yaitu sebesar 23,84% 40%. KAO campuran AC-WC menggunakan 100% RB, 100% Pen. 60/70, 80% RB/ 20% Pen, 65% RB/ 35% Pen, 50% Rb/ 50% Pen, masing-masing sebesar 6,18%; 6,37%; 6,20%; 6,06% dan 6,06%. Dari hasil uji Marshall pada setiap KAO untuk semua variasi rendaman, menujukkan nilai stabilitas menggunakan aspal RB lebih tinggi dibandingkan dengan Pen. 60/70. Hal ini dikarenakan aspal RB dapat mengikat agregat Simeulue dengan baik. Nilai flow lebih tinggi dibandingkan aspal RB. Untuk nilai VIM dan nilai MQ menggunakan aspal RB lebih tinggi dibandingkan dengan Pen. 60/70. Nilai durabilitas pertama pada semua jenis campuran masih memenuhi persyaratan Departemen PU (2010) ≥ 90%. Sedangkan nilai durabilitas kedua sudah berada di bawah 90%.
EVALUASI KONDISI PERKERASAN JALAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE PAVEMENT CONDITION INDEX (PCI) (STUDI KASUS RUAS JALAN BEUREUNUEN – BATAS KEUMALA) Yuswardi Ramli; Muhammad Isya; Sofyan M. Saleh
JURNAL TEKNIK SIPIL Vol 1, No 3 (2018): Volume 1 Special Issue, Nomor 3, Januari 2018
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1067.316 KB) | DOI: 10.24815/jts.v1i3.10037

Abstract

Abstract: In order to accommodate the needs of movement with a certain level of service, it is necessary to make an effort to maintain the quality of road services, where one of these efforts is to evaluate the condition of the road surface. Based on the above condition, a research is needed in order to evaluate the condition of pavement in accordance with the type and level of damage by using PCI method.This research was aimed to know the functional condition of pavement on road of Beureunuen - Keumala Border. This research took place on the Beureunuen - Keumala road border which was divided into 2 segments; segment I (Km 7 + 000 s / d Km 9 + 000) and segment II (Km.13 + 000 s / d Km.15+ 000). The primary data collection was done with actual field survey data in the form of length, width, area, and depth of each type of damage that indicates the condition of the roads surface both minor and severe damages. This research was conducted by using Pavement Condition Index (PCI) methods. The results shows that the most common types of damage that occur on road of Beureunuen - Keumala Border are alligator crack, block crack, depression, corrugations, edge crack, rutting, longitudinal crack, patching, potholes, and raveling. Evaluation of damage on segment I of the road on Beureunuen - Keumala border gives result of the average PCI value on segment I of the road on Beureunuen - Keumala is 39,6 with bad condition. The average PCI value of Segment II is 24.7 with very bad condition. The type of maintenance required on road of Beureunuen-Keumala border is periodic maintenance on segment I and reconstruction on segment II.Abstrak: Agar dapat tetap mengakomodasi kebutuhan pergerakan dengan tingkat layanan tertentu maka perlu dilakukan suatu usaha untuk menjaga kualitas layanan jalan, dimana salah satu usaha tersebut adalah mengevaluasi kondisi permukaan jalan. Berdasarkan keadaan tersebut di atas, maka diperlukan penelitian untuk mengevaluasi kondisi perkerasan jalan sesuai dengan jenis dan tingkat kerusakan dengan menggunakan metode PCI. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi fungsional perkerasan pada ruas jalan Beureunuen – Batas Keumala. Penelitian ini mengambil lokasi di ruas jalan Beureunuen – Batas Keumala yang terbagi atas 2 segmen dengan segmen I (Km. 7+000 s/d Km. 9+000) dan segmen II (Km.13+000 s/d Km. 15+000). Pengumpulan data primer dilakukan dengan survei aktual lapangan yaitu berupa data panjang, lebar, luasan, serta kedalaman tiap jenis kerusakan yang menunjukan skala kondisi permukaan jalan dari keadaan rusak ringan sampai rusak berat. Penelitian ini dilakukan dengan Pavement Condition Index (PCI). Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis kerusakan yang umum terjadi pada ruas jalan Beureunuen – Batas Keumala adalah retak kulit buaya, retak blok, keriting, retak pinggir, alur, retak memanjang, tambalan, lubang dan pelepasan butir. Evaluasi kerusakan pada segmen I ruas jalan Beureunuen – Batas Keumala memberikan hasil berupa nilai PCI rata-rata pada segmen I ruas jalan Beureunuen – Batas Keumala adalah 39,6 dengan kondisi buruk. Nilai PCI rata-rata Segmen II sebesar 24,7 dengan kondisi sangat buruk. Jenis penanganan yang diperlukan pada ruas jalan Beureunuen – Batas Keumala, adalah pemeliharaan berkala pada segmen I dan rekonstruksi pada segmen II.
KARAKTERISTIK CAMPURAN ASPAL PORUS DENGAN SUBSTITUSI GONDORUKEM PADA ASPAL PENETRASI 60/70 Leni Arlia; Sofyan M. Saleh; Renni Anggraini
JURNAL TEKNIK SIPIL Vol 1, No 3 (2018): Volume 1 Special Issue, Nomor 3, Januari 2018
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (269.899 KB) | DOI: 10.24815/jts.v1i3.10011

Abstract

Abstract: Porous asphalt has low stability but has high permeability caused by the amount of voids in mixture. For that need to be added other materials to increase the value of the stability on a mixture of pavement. . In this study, the added material used is gum rosin. Gum rosin is obtained by distillation/distillation of the sap from the tree pinus merkusii shaped solid clear yellow to dark yellow. The objecteve of this research is to determine the characteristics of porous asphalt mixture by substituting gum rosin on asphalt penetration 60/70. The specimens preparation of Optimum Asphalt Content (OAC) followed Australian Asphalt pavement Association (AAPA) Method by  parameter of Cantabro Loss (CL), Asphalt Flow Down (AFD), and Voids In Mix (VIM). Open graded  aggregate was applied and variation in bitumen content of 4,5 %; 5%; 5,5%; 6%; and 6,5% excluding gum rosin. Marshall test and calculatio, CL, and AFD were conducted afterward to obtain OAC. Subsequently, the OAC obtained was used to prepare some specimens of the OAC with  variations  ± 0.5 from the OAC and gum rosin variations of 2%, 4%, 6%, and 8%. Permeability and durability test then required specimens at the best optimum asphalt content. Based on this research, the content of the best OAC was 5.56% with gum rosin content of 8% as bitumen substitution material. Besides, almost  all parameter values met the specification of the AAPA (2004). The addition of rosin affect the value of the characteristic of Marshall, CL, and AFD, which increasing the value of stability, VIM, CL, and AFD  along with the increasein percentage of gum rosin. According to the best OAC the value of stability was 554.81 kg, the value of VIM was 18.04%, the value of CL was 20.66%, and the value of AFD was 0.28%.Abstrak: Aspal porus memiliki stabilitas yang rendah namun memiliki permeabilitas tinggi yang disebabkan oleh banyaknya rongga dalam campuran. Untuk itu perlu ditambahkan material lain untuk meningkatkan nilai stabilitas pada campuran perkerasan. Pada penelitian ini bahan tambah yang digunakan adalah gondorukem. Gondorukem merupakan hasil destilasi/penyulingan getah dari pohon pinus merkusii yang berbentuk padat berwarna kuning jernih sampai kuning tua. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui karakteristik campuran aspal porus dengan substitusi gondorukem ke dalam aspal penetrasi 60/70. Pembuatan benda uji untuk penentuan kadar aspal optimum (KAO) digunakan metode Australian Asphalt pavement Association (AAPA) dengan parameter nilai cantabro loss (CL), asphalt flow down (AFD), dan voids in mix (VIM). Gradasi agregat yang digunakan adalah gradasi terbuka dengan kadar aspal 4,5 %; 5%; 5,5%; 6%; dan 6,5% tanpa variasi penggunaan gondorukem. Selanjutnya dilakukan pengujian dan perhitungan Marshall, CL, dan AFD untuk mendapatkan KAO. Setelah KAO diperoleh, dibuat benda uji pada KAO dan variasi ± 0,5 dari nilai KAO dengan variasi substitusi gondorukem  sebesar 2%, 4%, 6%, dan 8%. Berdasarkan hasil penelitian KAO terbaik pada 5,56% dengan substitusi 8% gondorukem, dimana semua parameternya telah memenuhi spesifikasi yang disyaratkan AAPA (2004). Penambahan gondorukem berpengaruh terhadap nilai karakteristik Marshall, CL, dan AFD, dimana meningkatkan nilai stabilitas, VIM, CL, dan AFD seiring dengan peningkatan persentase gondorukem. Pada KAO terbaik diperoleh nilai stabilitas sebesar 554,81 kg, nilai VIM sebesar 18,04%, nilai CL sebesar 20,66%, dan nilai AFD sebesar 0,28%.
UJI MARSHALL PADA CAMPURAN ASPHALT CONCRETE BINDER COURSE (AC-BC) DENGAN TAMBAHAN PARUTAN BAN BEKAS Cut Khairani; Sofyan M. Saleh; Sugiarto Sugiarto
JURNAL TEKNIK SIPIL Vol 1, No 3 (2018): Volume 1 Special Issue, Nomor 3, Januari 2018
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2985.977 KB) | DOI: 10.24815/jts.v1i3.9995

Abstract

Abstract : Endurance of asphalt concrete pavement on traffic load and temperature depends on the type and composition of aggregates, asphalt and filler used. Many attempts have been made to improve the quality of the mixture, such as using modified asphalt. Modified asphalt made by mixing asphalt pen. 60/70 with addition material. In this research, we used crumb rubber as an aggregate substitute material on AC-BC mixture. This study aims to determine the influence of additional substitution of used crumb rubber. The first step of the research is to find the optimum asphalt content (OAC), then add the crumb rubber as an aggregate substitute material from 0%, 1%, 2%, 3%, 4% and 5% to the weight of the mixture. The results showed that the percentage of crumb rubber influenced Marshall parameters value, especially the value of stability, VIM and VMA at 5.285% asphalt content. The highest stability value was found in the mixture of 2% crumb rubber is 1128.48 Kg. The highest VIM value is in the 5% mixture of the used crumb rubber is 16.94%. The highest VMA value is in the 5% mixture of the used crumb rubber is 27.88% and the highest flow value is in the 5% crumb rubber mixture of 4.97 mm. However, in MQ value increase and decrease that happened very big. No big changes in the density and VFA values for all substitutions of crumb rubber. For the durability value of AC-BC mixture with crumb rubber variation 90% requirement only on crumb rubber 1%.Abstrak: Ketahanan perkerasan beton aspal terhadap beban lalulintas dan temperatur sangat tergantung pada jenis dan komposisi agregat, aspal serta filler yang digunakan. Banyak usaha telah dilakukan untuk meningkatkan kualitas campuran, salah satunya dengan menggunakan aspal modifikasi. Aspal modifikasi dibuat dengan mencampur aspal pen. 60/70 dengan bahan tambah. Pada penelitian ini bahan tambah yang digunakan adalah parutan ban karet bekas sebagai bahan pengganti agregat pada campuran AC-BC. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh substitusi tambahan ban karet bekas sebagai bahan pengganti agregat. Tahapan awal penelitian adalah mencari Kadar Aspal Optimum (KAO), kemudian dilakukan penambahan parutan ban karet bekas sebagai bahan pengganti agregat mulai dari 0%, 1%, 2%, 3%, 4% dan 5% terhadap berat campuran. Dari hasil penelitian menunjukkan penambahan persentase parutan ban bekas mempengaruhi nilai parameter Marshall, terutama nilai stabilitas, VIM dan VMA pada kadar aspal 5,285%. Nilai stabilitas tertinggi didapat pada campuran 2% parutan ban bekas yaitu 1128,48 Kg. Nilai VIM tertinggi ada pada campuran 5% parutan ban bekas yaitu 16,94%. Nilai VMA tertinggi ada pada campuran 5% parutan ban bekas yaitu 27,88% dan nilai flow tertinggi ada pada campuran 5% parutan ban bekas yaitu 4,97 mm. Namun pada nilai MQ kenaikan dan penurunan yang terjadi sangat besar. Nilai Density dan VFA tidak terjadi perubahan yang besar untuk semua substitusi variasi parutan ban. Untuk nilai durabilitas campuran AC-BC dengan variasi parutan ban yang memenuhi persyaratan 90% hanya pada pemakaian parutan ban 1%.
PENGARUH PENAMBAHAN BUTON ROCK ASPHALT (BRA) SEBAGAI FILLER PADA CAMPURAN LASTON LAPIS AUS (AC-WC) Razuardi Razuardi; Sofyan M. Saleh; Muhammad Isya
JURNAL TEKNIK SIPIL Vol 1, No 3 (2018): Volume 1 Special Issue, Nomor 3, Januari 2018
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (233.815 KB) | DOI: 10.24815/jts.v1i3.10031

Abstract

Abstract: The main cause of road damage is inseparable from stability and flexibility which is the determinant of the quality of pavement. One way to overcome that is to improve performance by modifying pavement mixture using additive, With low penetration value and high temperature in Indonesia, buton rock asphalt suitable for use as an additive. This research discusses the examination of mixtures whose performance has been optimized with buton rock asphalt modifications as filler. This study aims to determine the effect of minerals and bitumen contained in buton rock asphalt to marshall characteristics which are then compared with hot asphalt mixture using dust as filler. Variations of asphalt content used were 4.5%, 5%, 5.5%, 6% and 6.5% for both different filler types. In marshall test yield value of VIM, VMA, VFB, Stability, flow and marshall quentient, from the values obtained optimum bitumen content. Optimum asphalt content by using Buton rock asphat as filler of 5.87%. From marshall parameter result obtained the best stability value at 5% asphalt content of 1302,30 kg, density 2,41 gr / cm3, VIM 5,59%, VMA 17,42%, VFB equal to 67,96% and flow equal to 3 , 2 mm, and marshall quentient of 565,74 kg / mm, While the optimum asphalt content by using stone ash as filler is 5,51% yielding the best stability at 5,5% asphalt level 1767,02 kg, density 2,39 gr / cm3, VIM equal 3%, VMA equal to 16,21% , VFB of 81.99% and flow of 2.7 mm, and marshall quentient of 523.75 kg / mm.Abstrak: Penyebab utama dari kerusakan jalan raya tidak terlepas dari stabilitas dan fleksibilitas yang merupakan parameter penentu kualitas perkerasan jalan. Salah satu cara untuk mengatasinya yaitu dengan memperbaiki kinerja campuran dengan memodifikasi perkerasan menggunakan bahan tambah. Dengan nilai penetrasi yang rendah dan temperatur yang cukup tinggi di Indonesia, asbuton butir cocok di gunakan sebagai bahan tambah. Penelitian ini membahas tentang pemeriksaan campuran yang kinerjanya telah di optimumkan dengan penambahan buton rock asphalt (BRA) tipe 5/20 sebagai filler . Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh mineral dan bitumen yang terkadung didalam buton rock asphalt terhadap karakteristik marshall yang kemudian dibandingkan dengan campuran beraspal panas menggunakan abu batu sebagai filler. Variasi kadar aspal yang digunakan adalah 4,5%,5%,5,5%,6% dan 6,5% untuk kedua jenis filler yang berbeda. Pada uji marshall menghasilkan nilai VIM, VMA, VFB, Stabilitas, flow dan marshall quentient, dari nilai-nilai tersebut diperoleh kadar aspal optimum. Kadar aspal optimum dengan menggunakan Buton rock asphat sebagai filler sebesar 5,87 %. Dari hasil parameter marshall didapat nilai stabilitas terbaik pada kadar aspal 5% sebesar 1302,30 kg, density 2,41 gr/cm3, VIM sebesar 5,59%, VMA sebesar 17,42%, VFB sebesar 67,96% dan  flow sebesar 3,2 mm, dan marshall quentient sebesar 565,74 kg/mm, sedangkan kadar aspal optimum dengan menggunakan abu batu sebagai filler sebesar 5,51 % menghasilkan stabilitas terbaik pada kadar aspal 5,5 % sebesar 1767,02 kg, density 2,39 gr/cm3, VIM sebesar 3%, VMA sebesar 16,21%, VFB sebesar 81,99% dan  flow sebesar 2,7 mm, dan marshall quentient sebesar 523,75 kg/mm.
ANALISIS TINGKAT KERUSAKAN JALAN DAN PENGARUNYA TERHADAP KECEPATAN KENDARAAN (STUDI KASUS: JALAN BLANG BINTANG LAMA DAN JALAN TEUNGKU HASAN DIBAKOI) Intan Wirnanda; Renni Anggraini; Muhammad Isya
JURNAL TEKNIK SIPIL Vol 1, No 3 (2018): Volume 1 Special Issue, Nomor 3, Januari 2018
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (244.549 KB) | DOI: 10.24815/jts.v1i3.10000

Abstract

Abstract: Abstract:Damage that occurs on some road segment causing huge lossed, especially for road users such as a long travel time, traffic jam, incident, and etc. In general there variety factor that caused of road damage such as age of the road that has been passed, puddle onthe road surface that cannot flow due to the poor drainage, trafic load excessively repetitive (overloaded). Which can cause life time is shorter than planning. Improper planning, poor monitoring and the implementation is not accordance with the existing plan, in addition to the lack of maintenance costs, delays in budget spending and priorities of improper handling also be the cause. It should be noted in order to avoid decreased in the quality of roads due to damage on road surface. The purpose of this study is to determined damage of the road extent/level using PCI method (Pavement Condition Index), determined the effect of road damage to the speed of vehicle using Regression Analysis method. This research take location in the road segment of Blang Bintang Lama road, and Teungku hasan Dibakoi each road is divided into 7 that being reviewed according to the level of damage. Primary data collected by field actual survey in the form of geometric data, extensive damage to the road, and vehicle speed. The results showed that damage of the road is very affected on the vehicle speed as seen on Blang Bintang Lama in V segment the value of PCI is 10 with failed condition and vehicle speed just reached 5.31 Km/h, while in VII segment PCI value is 87 with perfect road condition (excellent) vehicle speed reached to 58.34 Km/h, so that the equation obtained by regression analysis of Y = (3,571)(0,032) ͯ, while for segment in Teungku Hasan Dibakoi road as seen in III Segment PCI value is 4 with failed condition with vehicle speed just 4.95 Km/h, while in the VII segment PCI value is 88 with perfect road condition (excellent) vehicle speed reached to 68.64 Km/h, so the equation obtained by regression analysis of Y is Y= (3,822)(0,035) ͯ. This suggests that higher levels of road damage will affected to slower speed of vehicle, otherwise the lower level of damage road, will make the higher speed of vehicle.Abstrak: Kerusakan jalan yang terjadi di beberapa ruas jalan menimbulkan kerugian yang sangat besar terutama bagi pengguna jalan seperti waktu tempuh yang lama, kemacetan, kecelakaan, dan lain-lain. Secara umum penyebab kerusakan jalan ada berbagai sebab yaitu umur rencana jalan yang telah dilewati, genangan air pada permukaan jalan yang tidak dapat mengalir akibat drainase yang kurang baik, beban lalu lintas berulang yang berlebihan (overloaded) yang menyebabkan umur pakai jalan lebih pendek dari perencanaan. Perencanaan yang tidak tepat, pengawasan yang kurang baik dan pelaksanaan yang tidak sesuai dengan rencana yang ada, selain itu minimnya biaya pemeliharaan, keterlambatan pengeluaran anggaran serta prioritas penanganan yang kurang tepat juga menjadi penyebabnya. Hal ini perlu diperhatikan agar tidak terjadi penurunan kualitas jalan akibat kerusakan permukaan jalan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan tingkat dan jenis kerusakan jalan dengan menggunakan metode PCI (Pavement Condition Index), mengetahui pengaruh kerusakan jalan terhadap kecepatan kendaraan dengan menggunakan metode Analisis Regresi. Penelitian ini mengambil lokasi pada ruas Jalan Blang Bintang Lama dan ruas Jalan Teungku Hasan Dibakoi yang masing-masing jalan terbagi atas 7 segmen yang ditinjau menurut tingkat kerusakannya. Pengumpulan data primer dilakukan dengan survey aktual lapangan yaitu berupa data geometrik jalan, luas kerusakan jalan, dan kecepatan kendaraan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kerusakan sangat berpengaruh terhadap kecepatan kendaraan seperti yang terlihat pada ruas jalan Blang Bintang Lama pada segmen V dengan nilai PCI 10 kondisi jalan gagal (failed) dengan kecepatan kendaraan mencapai 5,37 Km/Jam, sedangkan pada segmen VII nilai PCI sebesar 87 dengan kondisi jalan sempurna (excellent) kecepatan kendaraan mencapai 58,34 Km/Jam, sehingga didapat persamaan dengan metode analisis regresi Y= (3,571)(0,032) ͯ, sedangkan untuk ruas Jalan Teungku Hasan Dibakoi terlihat pada segmen III nilai PCI 4 kondisi jalan gagal (failed) dengan kecepatan mencapai 4,95 Km/Jam, sedangkan pada segmen VII nilai PCI sebesar 88 dengan kondisi jalan sempurna (excellent) kecepatan kendaraan mencapai 68,64 Km/Jam, sehingga didapat persamaan dengan metode analisis regresi Y= (3,822)(0,035) ͯ. Hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi tingkat kerusakan jalan maka semakin rendah kecepatan kendaraan, sebaliknya semakin rendah tingkat kerusakan maka semakin tinggi kecepatan kendaraan.
STUDI KERUSAKAN JALAN DITINJAU DARI FAKTOR SETEMPAT (STUDI KASUS RUAS JALAN BLANGKEJEREN – LAWE AUNAN) Mulyadi Mulyadi; Muhammad Isya; Sofyan M. Saleh
JURNAL TEKNIK SIPIL Vol 1, No 3 (2018): Volume 1 Special Issue, Nomor 3, Januari 2018
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1831.642 KB) | DOI: 10.24815/jts.v1i3.10012

Abstract

Abstract: Blangkejeren - Lawe Aunan road conditions overall is on the slopes of the mountains which is strongly influenced by local environmental factors such as drainage, topography, soil conditions, material conditions and vehicle load conditions across the road. It should be noted in order to avoid a decrease in the road quality due to road surface damage that can affect the traffic safety, comfort and smoothness.. Therefore, it is necessary to study the evaluation of the condition of the damaged road surface and the local factors that affect the damage in order to avoid a decrease in the roads quality. This study took place on Blangkejeren - Lawe Aunan roads started from Sta. 529 + 700 - Sta. 535 + 206. Generally, the condition of roads in this segment were found damage that disturb the comfort, smoothness and safety of the roads users. In this study, the primary data obtained by actual surveys in the form of data field length, width, area, and depth of each type of damage as well as local factors that lead to such damage. Actual field surveys conducted along the 5.506 km, with the distance interval of each segment is 100 m. The secondary data obtained from the relevant institutions and other materials related to this research. This study analyzed the PCI method (Pavement Condition Index) to obtain the level of damage in order to know how to handle, while for the identification of the damage done by observation factors descriptively appropriate observation in the field such as the number of damage points. The results of this study found that the type of damage caused to roads is damage to the cover layer, a hole, and curly. This type of damage that commonly occurs on the road Blangkejeren - Lawe Aunan is damage to the edges with a percentage of 87.30%. The local factors that greatly affect drainage on the percentage of damage is 62.00%. PCI average value is 13.47 which indicates a very bad condition (very poor) and requires maintenance or improvement of reconstruction.Abstrak: Kondisi jalan Blangkejeren – Lawe Aunan secara keseluruhan berada di lereng pegunungan sangat dipengaruhi oleh faktor lingkungan setempat seperti drainase, topografi, kondisi tanah, kondisi material dan kondisi beban kendaraan yang melintasi jalan tersebut. Hal ini perlu diperhatikan agar tidak terjadi penurunan kualitas jalan akibat kerusakan permukaan jalan sehingga dapat mempengaruhi keamanan, kenyamanan, dan kelancaran dalam berlalu lintas. Oleh karena itu, perlu dilakukan penelitian evaluasi terhadap kondisi permukaan jalan yang mengalami kerusakan serta faktor setempat yang mempengaruhi kerusakan tersebut agar tidak terjadi penurunan kualitas jalan. Penelitian ini mengambil lokasi di ruas jalan Blangkejeren – Lawe Aunan yang dimulai dari Sta. 529+700 - Sta. 535+206. Umumnya kondisi ruas jalan pada segmen ini banyak ditemukan kerusakan-kerusakan yang dapat mengganggu kenyamanan, kelancaran, dan keamanan pengguna jalan. Dalam penelitian ini data primer diperoleh dengan melakukan survei aktual lapangan yaitu berupa data panjang, lebar, luasan, dan kedalaman tiap jenis kerusakan serta faktor setempat yang mengakibatkan kerusakan tersebut. Survei aktual lapangan dilakukan sepanjang 5,506 km, dengan jarak interval setiap segmen adalah 100 m. Adapun data sekunder diperoleh dari lembaga terkait dan bahan lainnya yang berhubungan dengan penelitian ini. Penelitian ini dianalisis dengan metode PCI (Pavement Condition Index) untuk mendapatkan tingkat kerusakan agar diketahui cara penanganannya, sedangkan untuk identifikasi faktor kerusakannya dilakukan dengan pengamatan secara diskriptif sesuai hasil pengamatan di lapangan berupa jumlah titik kerusakan. Hasil penelitian ini didapatkan bahwa jenis kerusakan yang terjadi pada ruas jalan adalah kerusakan lapisan penutup, lubang, dan keriting. Jenis kerusakan yang umum terjadi pada ruas jalan Blangkejeren – Lawe Aunan adalah kerusakan tepi dengan persentase 87,30 %. Faktor setempat yang sangat mempengaruhi kerusakan adalah drainase dengan persentase 62,00%. Nilai PCI rata-rata yaitu 13,47 yang menunjukkan kondisi sangat buruk (very poor) dan memerlukan pemeliharaan peningkatan atau rekonstruksi.
PENGARUH LAMA RENDAMAN KOTORAN SAPI TERHADAP DURABILITAS CAMPURAN ASPAL BETON MENGGUNAKAN ASPAL PEN.60/70 YANG DI SUBSTITUSI LIMBAH ETHYLENE VINYL ACETATE (EVA) Deni Iqbal; Sofyan M. Saleh; Yuhanis Yunus
JURNAL TEKNIK SIPIL Vol 1, No 3 (2018): Volume 1 Special Issue, Nomor 3, Januari 2018
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (475.191 KB) | DOI: 10.24815/jts.v1i3.9996

Abstract

Abstract: The main reasons for the damage and decrease of strength in the flexibel pavement of the highway is the low in strength and durability in Asphalt Concrete wearing Course (AC-WC). In Aceh, many cow dung are littered on the highway. Cow dung is alleged impact on damage to highways that can weaken the ability of the asphalt viscosity and cause small holes in the asphalt. This study, the substitution polymer used is a waste material Ethylene Vinyl Acetate (EVA) on the AC-WC which were soaked with cow dung. This study aims to determine the effect of immersion duration of cow dung on the durability of concrete asphalt mixture using asphalt pen. 60/70 with substitution grated Ethylene Vinyl Acetate (EVA) polymer waste 1.5%, 2.5%, 3.5% in the asphalt with asphalt pen 60/70 weight ratio, as well as determine the effect of plain water immersion and cow dung with a variation of 30 minutes, 24 hours, and 48 hours on the stability of asphalt modification with EVA. The results, the best stability values without substitution with palin water immersion is 1181.93 kg, the best stability for EVA on a percentage of 1.5%, is 1920.68 kg. The parameter values for substitution without and with EVA produced in the form of stability, flow, MQ, density, VIM, VMA, and VFA still meet the specification requirements of Bina Marga 2014. The value of durability without substitution with plain water immersion is 90.8% by soaking into cow dung, the value of the durability of the EVA percentage variation is 97.20%, and has met the prescribed Bina Marga specifications 2014 which ≥ 90%.Abstrak: Salah satu alasan utama kerusakan dan penurunan kekuatan pada perkerasan lentur jalan raya adalah rendahnya kekuatan dan keawetan pada lapisan aus (AC-WC). Pada beberapa daerah di Aceh banyak dijumpai kotoran sapi yang berserakan di jalan raya. Kotoran sapi tersebut diduga berdampak pada kerusakan jalan raya dan dapat melemahkan kemampuan lekatan aspal. Pada penelitian ini polimer tambahan yang digunakan adalah material limbah Ethylene Vinyl Acetate (EVA) pada campuran laston lapis aus (AC-WC) yang direndam dalam kotoran sapi. Ethylene Vinyl Acetate (EVA)  dalam campuran aspal tersebut dapat meningkatkan kekuatan dan keawetan pada lapisan aus (AC-WC). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lama rendaman kotoran sapi terhadap durabilitas campuran aspal beton menggunakan aspal pen. 60/70 dengan tambahan parutan limbah polimer Ethylene Vinyl Acetate (EVA) 1,5%, 2,5%, 3,5%. Dari hasil penelitian didapatkan nilai stabilitas terbaik tanpa substitusi rendaman kotoran sapi yaitu 1181,93 kg, stabilitas terbaik untuk Ethylene Vinyl Acetate (EVA)  pada persentase 1,5% yaitu 1920.68 kg. Nilai parameter untuk tanpa dan dengan substitusi Ethylene Vinyl Acetate (EVA) yang dihasilkan berupa stabilitas, flow, MQ, density, VIM, VMA, dan VFA masih memenuhi persyaratan spesifikasi Bina Marga tahun 2014. Nilai durabilitas tanpa substitusi yaitu sebesar 90,8% dengan rendaman kotoran sapi, nilai durabilitas dengan variasi persentase Ethylene Vinyl Acetate (EVA)  sebesar 97,06%, dan telah memenuhi spesifikasi yang ditentukan Bina Marga tahun 2014 yaitu ≥ 90%.

Page 1 of 3 | Total Record : 21


Filter by Year

2018 2018